Pelantikan Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa – Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa resmi mengemban jabatan sebagai Pengurus periode 2023-2024. Mereka dilantik oleh pimpinan Pondok Pesantren Daarul Rahman yang digelar di Lapangan Utama, Pondok Pesantren Daarul Rahman III, Depok, Jawa Barat, Selasa, 01 Agustus 2023.
Tepat pukul 08:00 WIB, prosesi acara pelantikan Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa dimulai dengan pembacaan kalam illahi dan disambung dengan pengumandangan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Daarul Rahman. Pelantikan Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa kemudian dibuka oleh Pimpinan Pondok Pesantren Daarul Rahman K.H. Syukron Ma’mun
“Demi kehormatan saya,saya berjanji akan menjalankan segala tata tertib dan disiplin Pondok Pesantren Daarul Rahman dengan penuh keikhlasan
“Saya berjanji akan menjadi suri tauladan yang baik bagi seluruh anggota saya
“Apabila saya melanggar tata tertib dan sunnah sunnah Pondok Pesantren Daarul Rahman maka saya siap menerima sangsi dari Majelis Guru,” ucap pengurus yang dilantik
Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa kemudian mengucap sumpah yang dituntun oleh K.H Syukron Ma’mun
“Demi kehormatan saya akan selalu tunduk dan patuh dalam menjalankan syariat agama dan sunnah sunnah Pondok Pesantren Daarul Rahman.
“Saya berjanji demi kehormatan saya, Saya akan selalu taat kepada pimpinan dan Majelis Guru Pondok Pesantren Daarul Rahman
Usai pelantikan, Pimpinan Pondok Pesantren Daarul Rahman 3 yakni K.H syukron Ma’mun memberi nasihat kepada seluruh santri Daarul Rahman 3 dan khususnya kepada pengurus baru yang telah dilantik . Setelah mendengarkan nasihat dari Kepala Pimpinan Pondok Pesantren Daarul Rahman, Ketua pelajar masa bhakti 2022-2023 menyerahkan cenderamata kepada pimpinan pondok pesantren Daarul Rahman 3 sebesar Rp.55.000.000,00. lalu dilanjut dengan serah terima jabatan dan sambutan oleh ketua pelajar periode 2022-2023 dan sambutan ketua bagian pengembangan bahasa periode 2023-2024
Pengurus IP3/4DR dan Bagian Pengembangan Bahasa dilantik sesuai dengan Surat Keputusan yang telah dikeluarkan oleh majelis guru.
Seusai acara pelantikan, pimpinan Pondok Pesantren Daarul Rahman 3 berterima kasih kepada pengurus lama dan memberi selamat kepada pengurus yang baru dilantik.
“kepada pengurus lama saya ucapkan terima kasih atas bhakti kalian selama setahun dan untuk pengurus lama, saya belum mengucapkan terima kasih karena kalian belum berbuat apa apa untuk pengurus lama, kalian telah memimpin, dan sekarang adalah waktunya kalian untuk dipimpin kembali” ujarnya.
Karena sesuai dengan Motto Pondok Pesantren Daarul Rahman yaitu “Siap Dipimpin Siap Memimpin”